Tuesday, 17 November 2015

DAFTAR 5 MACAM BUAH-BUAHAN UNTUK DIET SEHAT

Bagi orang - orang yang sedang melaksanakan program diet, tentunya tidak melewatkan untuk memakan buah-buahan sebagai menu wajib dalam melakukan program diet.
berikut kami sajikan buah-buahan yang sering digunakan dalam program diet beserta kandungan angka kalori masing-masing buah :


Buah Strawberry 
Kalori : (32 Kkal, 1.6% AKG)


    Strawberry sanga cocok  bagi anda yang ingin cepat berhasil diet. Buah strawberry dapat mendorong produksi hormon leptin dan hormon adiponectin. Kedua hormon tersebut adalah hormon yang berguna dalam proses pembakaran lemak dan akan membantu meningkatkan metabolisme tubuh. Jika dalam porsi seimbang dengan konsumsi makanan sehat lainnya, metabolisme tubuh akan meningkat dan tubuh akan lebih sehat, dan membantu membantu menurunkan berat badan.Strawberry juga mengandung banyak enzim anti inflamasi. Enzim ini akan membantu memulihkan kembali luka dalam maupun jaringan tubuh yang rusak.


    BUAH ALPUKAT 
    Kalori : (160 Kkal, 8% AKG)


    Banyak orang menganggap buah alpukat bisa menyebabkan kegemukan, tidak cocok dikonsumsi sebagai buah buahan untuk diet. Tapi tenyata anggapan ini salah. Alpukat ini merupakan buah yang tidak hanya enak, tetapi juga bisa dikonsumsi dalam banyak cara. Selain itu, buah alpukat mengandung serat yang baik untuk pencernaan. Ada pula potassium, zat anti inflamasi, vitamin, dan sangat baik untuk kesehatan jantung kita. Buah alpukat bisa dibuat jus, campuran salad, dimakan langsung atau yang lainnya.



      BUAH MANGGA
      Kalori : (65 kkal, 3% AKG)


      Buah mangga mengandung 130 kalori, vitamin C, 3 gram serat, kalsium dan vitamin A. Sebagai tambahan, buah mangga juga mengandung sedikit lebih banyak gula yang bisa sedikit merugikan. Tetapi agar manfaatnya dapat tetap terasa, jangan mengkonsumsi buah yang satu ini secara berlebihan.



      BUAH JERUK
      Kalori : (47 Kkal, 2.35% AKG)


      Buah jeruk sangat baik untuk meningkatkan metabolisme tubuh. Buah jeruk memiliki kandugan vitamin c yang sangat tinggi. Zat seperti thiamin dan folat juga ada di dalam buah jeruk ini. Meskipun demikian, kandungan nutrisi di dalam jeruk yang sudah dibuat jus berbeda dengan nutrisi dengan yang masih terkandung di dalam buah jeruk utuh. Saat buah jeruk sudah diproses, kandungan berkurang cukup banyak. Jadi, disarankan untuk mengkonsumsi buah jeruk dalam bentuh utuh, jika anda ingin mendapatkan manfaatnya secara penuh.



      BUAH PISANG
      Kalori :(105 kkal, 5% AKG)


      Jangan menyernyitkan dahi dulu. Buah pisang adalah buah yang memiliki rasa yang enak dan manfaat kesehatan yang beragam. Pisang ini buah yang kaya akan potassium dan serat dalam jumlah yang sama tingginya yang bermanfaat untuk membantu proses penurunan berat badan. Termasuk makanan untuk anak diare yang sangat baik pada pencernaan.

      Buah pisang adalah satu-satunya buah yang memiliki jumlah kandungan vitamin B6 yang tinggi. 1 buah pisang saja sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan vitamin b6 di dalam tubuh kita setiap harinya. Vitamin B6 berguna untuk meningkatkan sistem imun dan menurunkan resiko sakit jantung.


      Diet memang perlu pengorbanan, tapi hasilnya juga akan bagus bila kita terus berusaha. :)
      Load disqus comments

      0 komentar